Tuesday, October 16, 2012

Cara budidaya sengon

Budidaya sengon tentunya membutuhkan tanah kebun yang cukup luas, kalau hanya beberapa meter tentunya hasilnya tidak akan signifikan.

Berapa lahan yang dibutuhkan untuk budidaya sengon?
Jawabannya bisa bermacam-macam, itu tergantung perhitungan kita masing-masing, tetapi di sini saya akan berikan gambaran umumnya agar para pembaca sekalian ada sedikit gambaran.
  1. Jarak tanam, anda bisa menanam sengon dengan jarak tanam 3 x 3 M
  2. Jika lahan anda 1 Ha berarti anda bisa menanam + 1.100 pohon
Dua gambaran di atas tentunya sudah dapat dijadikan acuan untuk menjawab berapa lahan yang dibutuhkan untuk budidaya sengon.

Dua poin di atas itu pun masih banyak perbedaan pendapat, artinya tidak semua orang mengacu jarak 3x3M untuk tanam pohon, tetapi di atas adalah mayoritas pendapat. Ada juga yang berpendapat 2x3M, kemudian nanti setelah umur sengon dewasa dilakukan pengurangan pohon agar jaraknya lega, dan pohon yang ditebang itu pun bisa dijual walau harganya masih murah.

Oke, jadi memang banyak literatur online mengenai konsep jarak tanam itu, silakan anda cari aja di Google nanti akan banyak gambarannya.

Kalau begitu, budidaya sengon membutuhkan tanah yang cukup luas dong?
Boleh dikatakan begitu, karena menanam kayu harus di tanah, tidak seperti menanam sayur yang bisa dilakukan di atas air misalnya.
Menanam kayu tentunya bukan iseng, harus dihitung jangka panjang karena ini termasuk investasi, beberapa sumber mengatakan bahwa dengan 1 Ha, jarak tanam 3x3, kemungkinan panen menghasilkan antara Rp.200.000.000 sampai Rp.400.000.000 per hektar.
Jadi kalau lahan cuma 1/8 ha tentunya kurang signifikan hasilnya.

Solusinya "Beli Lahan Kebun Murah"
Itulah kesimpulannya, kalau beli lahan yang mahal BEP-nya akan jadi lama dong.

Beli Lahan di Kalimatan atau Sumatra?
Stop..! Jangan lakukan itu jika anda pemula dalam investasi ini, bisnis kayu di Kalimatan dan Sumatra hanya bisa dilakukan jika anda perusahaan raksasa, di sana over head cost nya terlalu tinggi, saya tidak akan bicara panjang lebar mengenai hal ini, itu saja kesimpulan mengenai investasi kayu di Kalimantan dan Sumatra.

Ada yang jual Lahan Kebun Murah di Pulau Jawa?
Banyak, asalkan kita memiliki kenalan di daerah, itu jawabannya.
Langsung saja saya promosi di sini ya,
 
 
 
Sumber:
http://sengon.ayo.web.id

Thursday, October 11, 2012

Faktor biologis (hayati) dalam kesuburan tanah

Tanah pertanian yang baik dan produktif adalah tanah yang banyak mengandung bahan organik dan jasad hidup (mikro dan makro organisme). Bahan organik mati akan dihancurkan oleh organisme hidup menjadi bahan organik yang halus dan dapat diserap oleh akar tanaman. Contoh bahan organik yang telah matiadlah daun yang telah rontok, jerami, sekam, batang pisang, batang jagung, ampas tebu, molase, humus, bangkai binatang, pupuk kandang, kotoran binatang, limbah binatang maupun air septic tank. Adapun jasad hidup dalam tanah misalnya bakteri, cendawan, ganggang, protozoa, amoeba, semut, rayap, uret dan cacing.

Mengapa tanah yang ditanami tanaman Leguminosae (kacang-kacangan) pada umumnya menjadi subur? Penyebabnya adalah pada akar tanaman Leguminosae terdpat bintil yang penuh dengan bakteri Rhizobium. Bakteri Rhizobium tersebut dapat menambat nitrogen dari udara menjadi protein. Bintil akar yang aktif kelihatan berwarna kemerahan (pink) karena adanya pigmen haemoglobin pada bakteri Rhizobium. Bagaimana caranya supaya tanah mengandung (ada) bakteri Rhizobium? ada dua cara yang dapat dilakukan yaitu:
  1. Ditaburi tanah yang banyak bintil akarnya karena pernah ditanami Leguminosae
  2. Ditaburi biji yang telah dicampur dengan bakteri Rhizobium murni. Bakteri tersebut telah banyak dijual dhtoko pertanian dengan nama Legin, singkatan dari Leguminosae inokulum. Bakteri bintil akar ini dapat hidup bertahun-tahun dalam tanah walaupun tidak ada tanaman Leguminosae
Agar dapat menambat nitrogen cukup banyak, Bakteri Rhizobium memerlukan kapur, fosfat, kalium dan molibdin.  Bila tanah dipupuk dengan pupuk N, pertumbuhan tanaman akan baik, tetapi daya bakteri Rhizobium menambat nitrogen dari udara berkurang.
 
Toko Pertanian Online Copyright © 2009 Blogger Template Designed by Bie Blogger Template